Ngopi Kawan: Sosialisasi TPP ke-13
Acara Ngopi Kawan yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia pada hari Rabu tanggal 13 Juni 2024 melalui kanal Youtube dan Zoom mengambil tema Sosialisasi TPP ke 13. Acara dibuka oleh kepala Bidang Kinerja, Disiplin, Penghargaan dan Kesejahteraan, Bapak Suharyoto, S.IP., M.Si. yang menyampaikan bahwa perlu adanya komunikasi antara bawahan, atasan dan pengelola kinerja terkait eKinerja. ASN sebagai atasan memiliki kewajiban menilai eKinerja bawahan, dan melakukan pengecekan untuk memastikan semua bawahan sudah dinilai. ASN sebagai bawahan perlu menginformasikan kepada atasan apabila telah membuat ekinerja agar dapat segera dinilai oleh atasan, dan selalu melakukan pengecekan untuk memastikan bahwa eKinerja telah dinilai oleh atasan, serta mengingatkan kepada atasan apabila atasan belum menilai eKinerja. Selain itu, untuk pengelola kinerja dalam hal ini sub bagian umum dan kepegawaian, perlu melakukan pengecekan ulang untuk memastikan semua pegawai sudah masuk ke dalam usulan pembayaran sebelum dikirimkan ke bagian keuangan. Bapak Suharyoto, S.IP., M.Si. juga menyampaikan bahwa pada aplikasi saenaga melalui menu berita terdapat pengingat untuk melakukan penilaian bagi atasan yang belum nilai eKinerja bawahan.