Bimbingan Teknis Public Speaking Angkatan I Tahun 2024

Bimbingan Teknis Public Speaking Angkatan I Tahun 2024

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) ­­­bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten menyelenggarakan pelatihan Public Speaking Angkatan I bagi 80 tenaga pendidik yang terdiri dari Pengawas Sekolah Madya, Kepala Sekolah, dan Guru yang ada di Kabupaten Klaten pada tanggal 23 April sampai dengan 25 April 2024. Pada pelatihan ini, Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Ibu Fatimah, SIP hadir untuk menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara, serta turut hadir Bapak Sugiarto, S.Pd., M.Pd., selaku Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Klaten. Materi pada pelatihan ini adalah Pengenalan dan Dasar Public Speaking, Persiapan dan Struktur Presentasi, Teknik Berbicara dan Menguasai Panggung serta Latihan dan umpan Balik yang disampaikan oleh Bapak Dinar Apriyanto Hadi, S.TP, M.Sc., dan Bapak Muh. Ilham Al Haq, S.Ikom. Pelatihan yang dilaksanakan selama tiga hari ini diselenggarakan di Hotel Dwangsa Lorin Kota Surakarta. Tujuan diselenggarakannya pelatihan Public Speaking Angkatan I antara lain dapat meningkatkan kepercayaan diri, meningkatkan keterampilan berkomunikasi, memperbaiki kemampuan presentasi, meningkatkan daya tarik pembelajaran, meningkatkan kualitas komunikasi, memotivasi siswa, serta dapat meningkatkan hubungan interpersonal. Dengan adanya Pelatihan Public Speaking Angkatan I bagi tenaga pendidik diharapkan dapat menjadi komunikator yang lebih efektif, memperkuat hubungan dengan siswa, rekan sejawat, dan orang tua siswa, serta menciptakan lingkungan pembelajaran yang lebih dinamis dan inspiratif. Dengan demikian, pelatihan ini tidak hanya akan memberi manfaat bagi para peserta secara individu, tetapi juga akan berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Klaten secara keseluruhan.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0