RAPAT KOORDINASI PEMUTAKHIRAN DATA PEGAWAI NEGERI SIPIL AGUSTUS 2019

Bersama ini dimohon bantuan Saudara untuk memerintahkan Pejabat Pengelola Kepegawaian dan Operator SIMAKSI 2012 di lingkungan Saudara untuk hadir dalam Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Klaten besok pada :

Hari/Tanggal     :    sesuai jadwal terlampir

Waktu                 :    Pukul 08.00 WIB

Tempat               :    Ruang ASN Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Klaten. 

Sehubungan dengan  hal tersebut, disampaikan hal-hal sebagai  berikut :

  1. Untuk mencermati kembali kebutuhan, nama dan jabatan bagi masing masing Pegawai Negeri Sipil Saudara di dalam aplikasi SIMAKSI 2012;
  2. Akan dilakukan desk bersama Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten terkait kebutuhan, nama jabatan dan unit kerja bagi masing-masing Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Klaten sesuai hasil Anjab ABK dan Peraturan Bupati Klaten Nomor 069/735 Tahun 2019 tanggal 28 Juli 2019 tentang Nama Jabatan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Klaten;
  3. Apabila terdapat perubahan Anjab dan ABK untuk berkoordinasi dengan Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Klaten dan disampaikan pada saat rapat koordinasi;
  4. Apabila terdapat nama jabatan yang tidak tercantum dalam SIMAKSI 2012 untuk dapat disampaikan kepada kami dan akan kami sampaikan pada saat rapat koordinasi dilakukan;
  5. Bagi CPNS/PNS yang belum tercantum dalam SIMAKSI 2012 akan diberikan data yang bersangkutan pada saat rapat koordinasi dilakukan;
  6. Hasil dari desk tersebut di atas akan kami jadikan dasar penerbitan Surat Keputusan Bupati Klaten tentang Penempatan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Klaten;
  7. Rapat koordinasi ini membahas : formasi kepegawaian, data Pegawai Negeri Sipil terbaru, Riwayat Pegawai Negeri Sipil;
  8. Membawa laptop yang sudah terinstall SIMAKSI 2012 dan SIMABSARA;
  9. Dalam rapat koordinasi ini akan disampaikan pelatihan Sistem Informasi Abdi Satya Nagara (SIMABSARA) dalam jaringan (on line), sehubungan dengan hal tersebut diminta :
    1. Mengirimkan data satu Pegawai Negeri yang akan menjadi admin SIMABSARA berupa nama, NIP, Jabatan dan Unit Kerja untuk kami buatkan user dan password;
    2. Apabila operator SIMAKSI 2012 dilakukan karyawan non PNS maka untuk admin adalah kepala unit kerja yang bersangkutan. Mohon untuk mengirimkan nama, NIP, Jabatan dan Unit Kerja untuk kami buatkan user dan password;
    3. Nama admin dan surat perintah dari kepala unit kerja untuk dimasukkan melalui form pada link https://forms.gle/AWuWeVqf3phKtr2H6 sebelum tanggal 2 Agustus 2019.
    4. User dan password SIMABSARA akan disampaikan melalui sms sapa BKPPD Klaten pada saat rapat koordinasi dilakukan.
  10. Dua (2) nama peserta rapat kordinasi diminta untuk dimasukkan ke dalam form pada link https://forms.gle/AWuWeVqf3phKtr2H6 sebelum tanggal 2 Agustus 2019.

Berikut kami sampaikan link download undangan:

  1. Undangan untuk Kepala Badan, Inspektur, Sekretaris DPRD, Kepala Satpol PP, Kepala Bagian Setda, Camat dan Kepala Kantor tanggal 1, 5, 6 Agustus 2019;
  2. Undangan untuk Jajaran Dinas Kesehatan tanggal 14-16 Agustus 2019;
  3. Undangan untuk Jajaran Dinas Pendidikan tanggal 7-14 Agustus 2019;
  4. Form pengisian peserta Rakor Pemutakhiran Data PNS dan Admin.
  5. Materi Rakor Simabsara Online

Demikian hal ini disampaikan, atas perhatian dan kerja samanya diucapkan terima kasih.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0